" Jika perubahan yang kau inginkan tidak kunnjung datang maka ciptakan perubahan itu !!! "

25.10.12

"Yang Muda Saatnya Bergerak"

Semangat Muda
Assalamualaikum. wr. wb

Mengalami artikel ini saya ingin mengucapkan salam semangat! wahai anak muda Indonesia! Yah, sesuai judul artikel berikut "Yang muda saatnya bergerak". Yah, di Indonesia sedang mengalami krisis yang hebat, bukan krisis finansial tapi lebih ke non finansial.

Indonesia pernah mengalami krisis finansial di era berakhirnya Orde Baru, dan itu sudah berlalu lebih dari 10 tahun yang lalu. Tapi, sekarang krisis itu kembali terjadi, ya krisis moral dan akhlak.


Kenapa ini menjadi penting ? Yah, ini akan menjadi sangat penting jika kita membedah masalah ini secara meluas dan menyeluruh. Bagaimana tidak, krisis moral ini akan meluas pada krisis jati diri, jika ini terjadi akan meluas lagi pada krisis kepemimpinan dan keteladanan. Dan dampaknya akan sangat hebat, yaitu anak-anak muda sudah tidak bermartabat dan tidak tau siapa dirinya sebenarnya.

Inilah yang sangat dikhawatirkan, jika anak muad sudah tidak tau diri mereka sendiri. Bagaimana mungkin mereka bisa mengenali bangsa mereka sendiri ? Bagaimana mungkin mereka bisa membangun negara ini menjadi negara yang super power? Kalau identitas diri mereka sendiri saja tidak tahu.

Merebaknya kasus korupsi di negeri ini juga terjadi karena krisis moral. Krisis moral yang mengarah ke sistem ekonomi liberal akan memunculkan rasa ketidak puasan yang luar biasa pada diri siapapun. Tidak pandang bulu dari rakyat kecil sampai ke rakyat kelas atas tetap tidak pernah merasa cukup karena krisis moral sudah sedemikian mewabah.

Kita tengok, para pejabat-pejabat sekarang yang notabene sudah orang yang berduit tapi kenapa mereka juga masih saja melakukan korupsi? Bukankah hidup mereka sudah enak?

Yuk, seperti pada postingan saya yang berjudul "saya harus jadi pejabat" saya mengajak kepada teman-teman untuk menumbuhkan semangat bekerja untuk memerangi apa saja yang membuat negara ini mundur terutama korupsi. Korupsi diberantas adalah harga mati. Cara memberantasnya bagaimana ?

Mulai dalam diri kita sendiri, yukk yang anak muda matangkan mental kita! Siapkan ilmu pengetahuan kita untuk menyongsong Indonesia yang lebih baik. Jangan sampai tikus-tikus berdasi tetap menikmati manisnya kursi rakyat, kita harus turunkan mereka dan menggantinya dengan tokoh yang lebih baik lebih jujur dan lebih amanah. siapakah tokoh itu ?

Jawabannya adalah KITA. Kita ini adalah kunci masa depan negara, kalau kita sendiri sudah hancur niscaya masa depan negara kita juga hancur tapi kalau kita bergerak, bertindak ke arah yang baik percaya negara ini akan mengulangi suksesor 2 kerajaan terdahulu (Sriwijaya dan Majapahit)

Balik lagi masalah korupsi, seperti pepatah "mati satu tumbuh seribu, koruptor dipenjara 1 muncul 1000 koruptor baru" ya mungkin ungkapan itu cocok bila digambarkan di era sekarang. Tapi ironinya pelaku korupsi itu adalah pejabat yang notabene sudah tidak muda lagi. mereka lebih memiliki kematangan mental, tapi mengapa masih saja korupsi ?

Saya baru menemukan 2 sosok pemimpin yang Insya Allah saya yakin bersih alias tidak akan korupsi. Ya beliau adalah Jokowi - Ahok. Sosok Gubernur dan Wakil Gubernur kontrofersial yang benar-benar kontrofersial. Bagaimana tidak, dari masa kampanye sampai sekarang gaya mereka dalam memimpin itu khas dan sulit ditiru oleh pejabat sekarang.

2 sosok ini termasuk sosok yang masih "muda" dalam kancah perpolitikan. Tapi, gebrakannya dalam membenahi birokrasi di Jakarta tidak dapat diragukan lagi. Cara mereka yang sangat unik dan kontrofersial terbukti sangat efektif dalam memecahakan persoalan  mendasar di Jakarta.

Nha, semangat pak Jokowi-Ahok inilah yang seharusnya kita tiru sebagai calon pengganti mereka. Kita harus tiru perilaku mereka, yaitu perilaku ikhals untuk menjadi pelayan publik. Mungkin ini menjadi sangat sulit dan bisa menjadi sangat mudah tergantung hati kita.
"Berikan aku 1000 orang tua, niscaya akan kucabut semeru dari akarnya, berikan aku 1 pemuda, niscaya akan kuguncangkan dunia" . (Bung Karno)
Ingat kata-kata bung karno, 1 pemuda saja sudah cukup untuk mengguncangkan dunia. Apalagi kalau ada 10 pemuda, tidak 100 pemuda, tidak 1000 pemuda, tidak 1000.000 pemuda, tidak 10.000.000 pemuda, tidak.... semua pemuda di Indonesia memiliki passion yang hebat untuk mengguncang dunia. Bukan tidak mungkin Indonesia kelak akan menjadi negara super power yang benar-benar memiliki pengaruh dikancah percaturan dunia.

So, yuk... yang merasa masih muda, sekarang waktunya kita bergerak! Waktunya kita untuk memberantas korupsi! Waktunya kita untuk berbenah diri! Mantangkan mental! Dan guncangkan dunia! saya percaya kita bisa melakukannya

Wassalamualaikum . wr .wb