" Jika perubahan yang kau inginkan tidak kunnjung datang maka ciptakan perubahan itu !!! "

24.10.12

"Saya harus jadi pejabat"

Assalamualaikum .wr .wb

Selamat pagi :) , semoga para sahabat diberi kemuliaan yang lebih oleh Allah SWT. Korupsi, ya korupsi membicarakan masalah korupsi dinegeri ini bak mengambil air didasar danau alias tidak ada habis-habisnya.

Korupsi dalam jumlah besar-besaran sering dilakukan oleh para pejabat yang tidak punya integritas kerja yang tinggi. Oleh pejabat yang cara mendapatkan jabatannya dilakukan dengan cara yang licik.


Sesuai dengan judul artikel ini "saya harus jadi pejabat" ya itu adalah keinginan saya di masa depan. Pada awalnya saya benar-benar "ogah" untuk menjadi seorang pejabat, kenapa? karena menjadi seorang pejabat itu memiliki tanggung jawab yang super duper banyak.

Saya di sekolah pernah ditawari menjadi ketua dibeberapa organisasi seperti kerohanian islam (rohis), Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS), dan Kuli Tinta (Kultin) tapi saya menolak itu semua. Saya lebih suka menjadi silent member. Saya lebih suka bergerak dari belakang yaitu memberi masukan pada sahabat - sahabat saya yang berwenang (alias memiliki jabatan) sehingga terciptanya suatu sistem keorganisasian yang baik.

Kenapa waktu itu saya menolak menerima jabatan itu ? Ada beberapa point yang menjadi pertimbangan saya. Yang pertama adalah, saya ingin fokus kepada pengembangan bakat saya. Berhubung saya sekolah di Sekolah Teknik (STM) saya ingin fokus kepada kompetensi kejuruan saya. Yang kedua, saya tidak/belum ingin terlalu berkecimpung dalam dunia birokrasi. Cukup dengan menjadi silent member saja. Yang ketiga, saya ingin memberikan kesempatan kepada sahabat - sahabat saya untuk mendapatkan pengalaman yang luar biasa dalam berorganisasi.

Cita-cita saya adalah menjadi seorang pengusaha, ya pengusaha dalam bidang IT. Karena menjadi seorang pengusaha itu banyak sekali tantangannya. Nha, setelah lambat laun, pola pemikiran saya menjadi sedikit banyak berubah. Mata saya mulai terbuka akan kondisi suram yang ada dalam dunia birokrasi di negeri ini. Melihat Korupsi, Kolusi, Nepotisme yang sangat mewabah dinegeri ini membuat saya ingin membuat suatu gebrakan yang hebat di masa depan kelak.

Saya ingat betul akan nasihat bapak Ahok, Wakil Gubernur DKI Jakarta beliau berkata :

"orang miskin jangan lawan orang kaya, orang kaya jangan lawan pejabat"
Nha, kata-kata beliau ini semakin membuat saya semangat untuk menjadi seorang pejabat. Walaupun itu sangat sulit. Tapi saya percaya besok saya akan bisa memimpin negeri ini menjadi negeri yang lebih baik. Dalam beberapa tahun kedepan saya berusaha belajar bagaimana menjadi seorang pemimpin yang bisa mengayomi warga negara dengan baik.

Karena dalam prinsip saya, "kalau perubahan yang kita inginkan tidak kunjung datang, maka buatlah sendiri perubahan itu" itu adalah prinsip yang benar-benar saya pegang. Saya tidak bisa membiarkan begitu saja para pejabat menyelewengkan dana rakyat melalui korupsi, saya tidak bisa membiarkan begitu saja orang-orang disekitarku mengalami kesusahan.

Karena saya tidak mungkin bisa memberi bantuan ke semua orang, maka saya benar-benar ingin menjadi pejabat yang memiliki sifat ketauladanan Rasul seperti shidiq, amanah, fatonah, tablig. Point penting disini adalah amanah . Amanah itu dapat dipercaya, apakah saya bisa menjadi pemimpin yang amanah?

Umur saya sekitar 17 tahun, masih ada kurun waktu beberapa tahun untuk mematangkan mental, ilmu, spiritual saya untuk bisa/layak mengemban  amanah yang besar. Ok, walaupun memang untuk kesempatan sekarang saya masih belum layak tapi saya percaya kalau saya bisa membuat gebrakan itu terjadi.

Saya semakin semangat, ketika mengetahui profil bashaer Othman ya walikota termuda didunia asal Palestina. Sudah cantik, sholehah, pintar. Dan itu menjadi motivasi yang sangat membara bagi saya. Bagaimana tidak, seorang wanita yang tumbuh dan berkembang dinegeri yang penuh konflik dan bisa membuat suatu prestasi yang gemilang. Saya sangat iri dengannya. Untuk itu saya akan berusaha dengan keras agar saya bisa menjadi seorang pejabat yang amanah, fatonah, shidiq, tabligh.

Semoga bermanfaat.
Wassalamualaikum. wr. wb